Daftar Lagu Barat Terbaru 25 Desember 2013

Daftar Lagu Barat Terbaru 25 Desember 2013

Daftar Lagu Barat Terbaru 25 Desember 2013 - Kali ini saya akan sharing lagu dangdut koplo Full-Koplo

Daftar Lagu Barat Terbaru

Miley Cyrus (Alb. Bangerz / RCA) – Adore You
Miley Cyrus mengkonfirmasi jika Adore You menjadi single ketiga untuk album Bangerz. Ditulis oleh Stacy Barthe dan Orel Yoel, Adore You merupakan single mid tempo yang dinyanyikan Miley seolah-olah tengah bermalas-malasan, meski sebenarnya bertujuan untuk terdengar sentimentil atau melodramatis. Single dirilis pada tanggal 6 Januari. (8/10)

Little Mix (Alb. Salute / Syco) – Little Me
Little Mix menunjukkan jika mereka merupakan girlband terdepan masa kini. Dan ini dipertegas dengan single kedua dari album sophomore mereka, Salute, yang berjudul Little Me. Sebuah power ballad yang mengedepankan pada kata power dan dipandu oleh vokal yang sangat kuat menjadi kelebihan Little Me. Dan kelebihan lainnya adalah dimana keempat personel Little Mix menyumbangkan vokal yang kuat pula agar lagunya sukses dalam menjalan misinya. Single dirilis pada awal 2014 mendatang. (8/10)

Imagine Dragons (Alb. OST. The Hunger Games: Catching Fire / Universal Republic) – Who We Are
Album soundtrack The Hunger Games: Catching Fire semakin gencar merilis single yang dinyanyikan oleh nama-nama populer. Setelah Coldplay, Christina Aguilera, dan Sia, kini giliran Imagine Dragons yang menyumbangkan Who We Are untuk album tersebut. Masih eksplorasi di ranah elektro-pop, namun dengan menambah semangat mars ke dalamnya, Who We Are adalah lagu bergemuruh yang antemik. Album dirilis pada tanggal 19 November. (8/10)

CHVRCHES (Alb. The Bones of What You Believe / Virgin) – Lies
Trio synthpop CHVRCHES mempersmebahkan Lies sebagai single terbaru mereka. Dengan beat yang bergelora, Lies menunjukkan bagaimana CHVRCHES dengan cerdas memadukan antara musik pop komersil dengan idealisme mereka dalam menyusun sebuah lagu indie-pop yang memiliki aransemen yang tidak pasaran. Sebuah kombinasi yang cukup sukses mereka lakukan. Single dirilis pada tanggal 29 November. (8/10)

MKTO (Alb. MKTO / Columbia) – God Only Knows
God Only Knows merupakan single ketiga duo MKTO dari album debut mereka. Masih dengan semangat pop-RnB, kali ini mereka nge-mix lagunya dengan retro-RnB, lengkap dengan ketukan drum yang berderap dan mengajak untuk berdansa. Perpaduannya cukup sukses dilakukan apalagi lagunya terdengar cukup catchy untuk bisa disukai dalam sekali dengar saja. Video untuk single ini dirilis pada tanggal 29 November. (8/10)

James Arthur (Alb. James Arthur / Syco) – Recovery
James Arthur memiliki vokal yang powerful. Itu memang tidak bisa dinafikan. Dan itu semakin dipertegas dengan single ketiganya untuk album debutnya yang berjudul Recovery. Sebuah lagu RnB berbalut elektro-pop sedang dan juga soul, Recovery mengizinkan vokal James Arthur untuk meliuk-liuk sekaligus meniupkan ruh emosinil lagunya. Single dirilis pada tanggal 15 Desember. (8/10)

Gavin DeGraw (Alb. Make a Move / RCA) – Make a Move
Gavin DeGraw terdengar sedikit mirip Maroon5 atau Adam Levine dalam single Make a Move yang merupakan single kedua dari album berjudul sama. Bahkan dari pemilihan tone serta notasi yang terdengar agak Maroon5-ish. Meski begitu, Make a Move merupakan sebuah pop-rock yang cukup segar untuk disimak dengan penekanan pada pop ketimbang rock. Single dirilis pada bulan November. (8/10)

Jake Bugg (Alb. Shangri La / Mercury) – Slumville Sunrise
Jake Bugg menunjukkan jika ia tidak hanya piawai dalam menyanyikan lagu balada yang menyentuh, karena kekuatan utamanya juga adalah indie-rock. Dalam Slumville Sunrise ia bahkan memadukan semangat rock tadi dengan blues yang retro. Tidak heran jika kesan retro-vintage tadi juga kuat mendominasi. Vokal Jake Bugg juga cukup sukses dalam menyampaikan semangat rock tadi. Single dirilis pada tanggal 18 Oktober. (8/10)

Birdy (Alb. Fire Within / Atlantic) – Light Me Up
Birdy kembali mencoba mengangkat soul yang mengandalkan vokal yang kuat dalam single ketiganya untuk album Fire Within, Light Me Up. Tentu saja Birdy tak terlupa untuk tetap menghadirkan pop rock sebagai dasar dari lagunya. Akan tetapi jelas soul tadi lebih dikedepankan dengan gospel yang membalur di permukaan, lengkap dengan kehadiran backing vokal yang mendukung untuk itu. Single dirilis pada tanggal 8 Desember. (8/10)

MAGIC! (Single / Sony Music) – Rude
Rasanya sudah lama tidak mendengarkan lagu reggae yang lebih konvensional, ya? Coba simak Rude dari MAGIC! Dengan memanfaatkan instrumen yang lebih organis dan diselipi dengan sedikit pengaruh rock, Rude sukses mengajak kita, pendengarnya, untuk larut dalam lagunya dan menggoyangkan tubuh. Bukan lagu reggae yang terbaik, tentu saja, akan tetapi di tengah keringnya lagu sejenis, boleh dicoba. Single dirilis pada tanggal 11 Oktober. (8/10)

Rebecca Black & Dave Days (Single / Relica Music Group) – Saturday
Rebecca Black masih percaya diri untuk merilis single lainnya. Kali ini Saturday yang bisa disebut sebagai sekuel dari “hits single”-nya, Friday. Autotunes masih setia mewarnai vokal Rebecca Black, akan tetapi syukurlah penggunaanya tidak seberlebihan dalam Friday. Dibantu oleh Dave Days, Saturday adalah elektro-pop ringan yang cukup catchy, meski rasanya tidak “semenonjol” Friday juga. Single dirilis pada tanggal 3 Desember. (7/10)

Beyonce (Alb. Beyonce / Columbia) – Blow
Dengan kehadirannya yang tiba-tiba dan penuh kejutan, Beyonce sukses mencuri perhatian. Blow merupakan single yang diset sebagai single pertama yang dirilis. Lagu beraroma funk tanpa melupakan RnB serta HipHop menjadi istimewa karena ditulis oleh banyak nama paten antara lain, Pharrell, Timbaland, Justin Timberlake dan Beyonce pastinya. Dengan sexual innuendo yang kental terasa, Blow terdengar retro dan kontemporer sekaligus. Single dirilis pada tanggal 16 Desember. (8/10)

Lea Michele (Alb. Louder / Columbia) – Cannonball
Bintang serial Glee, Lea Michele, akhirnya merilis album solo debutnya. Louder demikian judulnya. Sebagai single pertama ia merilis sebuah power ballad yang menekankan pada kata power. Vokal Lea terdengar agak berbeda dari biasanya, meski tetap terdengar bertenaga. Agak mengingatkan akan gaya bernyanyi Sia Furler. Tidak heran karena Sia memang penulis lagunya bersama dengan Benny Blanco Mikkel Storleer Eriksen, dan Tor Erik. Stargate bertugas sebagai produser. Tidak heran jika lagu ini terdengar sangat kuat. Single dirilis pada tanggal 10 Desember. (9/10)

Celine Dion feat. Ne-Yo (Alb. Loved Me Back to Life / Columbia) – Incredible
Incredible merupakan single ketiga Celine Dion untuk album Loved Me Back to Life dan menampilkan Ne-Yo sebagai teman duet. Ini bukan kali pertama mereka bekerjasama, karena Ne-Yo sebelumnya sudah menulis lagu untuk Celine. Dua penyanyi dengan vokal yang khas sudah lebih dari cukup untuk membuat Incredible mencuri perhatian. Ditambah fakta kalau lagunya juga sangat manis untuk didengar adalah bonus. Single dirilis pada tanggal 13 Desember. (8/10)

Karmin (Alb. Pulses / Epic) – I Want It All
Karmin menghadirkan semangat pop-funk dalam I Want It All. Diset sebagai single kedua untuk album debut mereka, I Want It All akan menjadi rekan yang pas melantai di lantai dansa. Meski memang terdengar agak mengingatkan pada lagu tertentu. Karmin tampaknya ingin menunjukkan jika mereka menguasai banyak teknik dan aliran lagu. Single dirilis pada tanggal 10 Desember. (8/10)

Ashanti feat. Rick Ross (Alb. BraveHeart / eOne) – I Got It
Ashanti tampaknya masih percaya dengan kekuatan RnB yang lebih membumi. Ini dibuktikannya dengan single ketiga untuk BraveHeart, album paling barunya, yang berjudul I Got It. Dibantu oleh rapper Rick Ross, kerjasama ini terdengar seperti berasal dari akhir 90-an dan awal 2000-an. Lagu mengandalkan vokal Ashanti yang tipis namun cukup lincah dalam meliukkan nadanya. Single dirilis ada tanggal 26 November. (8/10)

B.o.B feat. Priscilla Renea (Alb. Underground Luxury) – John Doe
Apakah B.o.B mencoba mengulang formula sukses Airplane dengan single John Doe ini? Menggantikan Hayley Williams, hadir Priscilla Renea, penyanyi serta penulis lagu untuk banyak penyanyi seperti Rihanna, Demi Lovato atau Selena Gomez. Meski secara tone mirip, namun alur John Doe terdengar agak berbeda, karena secara intensitas, John Doe terdengar lebih “lembut”. Single dirilis pada tanggal 3 Desember. (8/10)

Union J (Alb. Union J / RCA) – Loving You Is Easy
Ditulis oleh Jason Derülo dan Wayne Hector serta diproduseri oleh Steve Mac, Loving You Is Easy merupakan single terbaru dari Union J setelah Carry You dan Beautiful Life. Diperkirakan rilis di akhir Desember atau awal Januari 2014, Loving You Is Easy adalah bubble gum pop yang rasanya akan memikat pangsa pasarnya, remaja putri. Ringan, catchy tapi sayangnya mungkin akan mudah dilupakan. Videonya sudah dirilis melalui akun Vevo mereka pada tanggal 9 Desember. (7/10)

Gorgon City feat. MNEK (Single / Virgin EMI) – Ready For Your Love
Duo pengusung House asal Inggris, Gorgon City, kembali lagi dengan single paling mutakhir mereka, Ready For Your Love. Menampilkan vokal MNEK, rekan penyanyi juga dari Inggris, Ready For Your Love memadukan antara deep house berbalut pop dan juga RnB berkat vokal MNEK yang bernama asli Uzoechi Osisioma Emenike ini. Awalnya terdengar malas-malasan, namun kemudian Ready For Your Love sukses menaikkan tensinya serta mengundang perhatian dengan beat yang adiktif. Single dirilis pada tanggal 26 Januari 2014. (8/10)

Tiësto (Single / Musical Freedom Label) – Red Lights
DJ populer asal Belanda, Tiesto, kembali dengan single barunya, Red Lights. Jika didengar sekilas, Red Lights terdengar jauh lebih nge-pop dibandingkan lagu-lagu Tiësto biasanya. Bahkan agak mengingatkan lagu milik Avicii. Ini dipertegas karena Tiësto meminggirkan semangat trance dan lebih memilih menghadirkan lagunya dalam progressive house. Akan tetapi, Tiësto sudah cukup kenyang makan asam garam di skena dance music, sehingga tidak usah diragukan lagi kemampuannya meramu lagu dance yang seru. Single dirilis pada tanggal 17 Desember. (8/10)

2AM Club (Single / RCA) – Evidence
2AM Club mempersembahkan Evidence. Single pop RnB ini akan mengingatkan musik yang diusung oleh 2AM Club di awal karir mereka, bubbly and fun light pop. Hadir dengan santai dan cenderung laidback, 2AM Club cukup sukses menjalankan misinya. Meski tidak istimewa, akan tetapi lagu ini cukup asyik untuk disimak. Single dirilis pada tanggal 5 November. (8/10)

Keane (Alb. The Best of Keane / Island) – Won’t Be Broken
Won’t Be Broken merupakan lagu yang sangat Keane-esque sekali. Selintas dengar kita sudah bisa mengidentifikasinya. Pop-rock dengan piano serta gitar yang melodis namun sedikit gloomy serta vokal Tim Rice-Oxley yang khas. Tidak salah juga jika Keane mengulang formula, karena lagu ini terdapat dalam album kompilasi hits single mereka, sehingga bisa jadi dimaksudkan sebagai memento untuk album tersebut. Single dirilis pada tanggal 20 Januari 2014. (8/10)

Beyoncé (Alb. Beyoncé / Columbia) – XO
Kembali lagi Beyoncé dan pentolan OneRepublic, Ryan Tedder, menghasilkan sebuah lagu balada penuh emosi setelah Halo. XO, demikian judulnya. Diset sebagai single resmi pertama untuk album self-titled Beyoncé, XO seolah ditakdirkan menjadi salah satu hits klasik Beyoncé. Mulai dari melodi yang manis hingga chorus dengan hook yang sangat menggoda untuk ikut dinyanyikan. Bahkan setelah didengar ulang, lagu ini tak juga membosankan. Sebuah lagu romantis non-sentimentil namun sangat mencuri hati. Pengaruh Tedder sangat kental sekali dipadu dengan nyanyian Beyoncé yang penuh perasaan. Single dirilis pada tanggal 16 Desember. (9/10)

Tessanne Chin (Single / Republic) – Tumbling Down
Tumbling Down merupakan lagu kemenangan bagi Tessanne Chin di The Voice Amerika musim 5. Dan ia beruntung ada Ryan Tedder yang menulis lagu ini. Sebagaimana biasa, Tedder memang juaranya menulis lagu power ballad yang tidak hanya manis namun juga catchy. Kekuatan utama terletak di bagian chorus. Definitely not her best effort, but it’s quite okay. Single dirilis pada tanggal 17 Desember. (8/10)

Alex & Sierra (Single / Sony Music) – Say Something
Say Something merupakan lagu milik A Great Big World dan Christina Aguilera yang dinyanyikan oleh duo pengusung folk Alex & Sierra dalam final The X Factor Amerika musim ketiga yang kemudian mereka menangi. Lagu aslinya memang sudah memiliki materi yang kuat, sehingga tidak mengherankan jika duo ini tidak menemui kesulitan dalam menerjemahkan dalam versi mereka dan masih mengandalkan kekuatan minimalistik oleh piano dan juga string section. Single dirilis pada tanggal 19 Desember. (8/10)

Sam Bailey (Single / Sony Music) – Skycrapper
Sementara itu pemenang The X Factor Inggris musim ke-10, Sam Bailey, memilih hits Demi Lovato untuk dinyanyi ulang. Vokal Bailey memang lebih tipis dibandingkan Lovato, akan tetapi ia cukup mampu untuk meneriakkan nada tinggi dan melirihkan nada lembut, sesuai dengan lagunya yang memang mengandalkan fluktuasi nada guna memamerkan rasa sendunya. Single dirilis pada tanggal 16 Desember. (8/10)

Candice Glover (Alb. Music Speaks / Interscope) – Cried
Pemenang American Idol musim 12, Candice Glover merilis single resminya yang berjudul Cried. Hanya bertemankan piano, lagu balada ini murni memang mengandalkan vokal powerful milik Candice Glover. Lagu mengizinkan dirinya untuk meliuk-liukkan vokal disamping meniupkan emosi yang diperlukan. Single dirilis pada tanggal 25 November. (8/10)

Chris Brown feat. Lil Wayne & French Montana (Alb. X / RCA) – Loyal (East Coast Version)
Loyal merupakan single terbaru Chris Brown dari album up-and-comingnya, X. Ada dua versi untuk single ini, yaitu East Cost Version yang menampilkan Lil Wayne & French Montana dan West Coast Version dengan Lil Wayne & Too Short. Lagunya adalah sebuah RnB yang chilling sekali. Beat-nya asik. Mildly dance-able meski tanpa harus menggunakan EDM. Senang Brown lebih memfokuskan pada vokal, meski ini lagu ringan, ketimbang gimmick pada musik. Single dirilis pada tanggal 19 Desember. (8/10)

Mike Posner feat. Big Sean (Alb. Pages / RCA) – Top of the World
I know Mike Posner’s voice is kinda cute. No matter how hard he try in singing loud song, he always sound cute. Begitu juga dengan Top of the World yang seharusnya fierce ini. Lebih sulit lagi karena rap dari Big Sean terdengar lebih menonjol ketimbang Posner yang seharusny menjadi vokalis utama. Padahal lagunya cukup asyik untuk disimak, meski secara tematis terdengar cukup ambisius. Pada akhirnya Posner malah terdengar seperti featuring artist di lagunya sendiri. Single dirilis pada tanggal 17 Desember. (7/10)

Nelly feat. Trey Songz (Alb. M.O. / Republic) – Around the World
Around the World adalah single ke-4 Nelly dari album ke-7nya, M.O. Menampilkan Trey Songz yang rasanya porsinya jauh lebih banyak dibandingkan Nelly, lagunya merupakan perpaduan antara pop, RnB dan Hip-hop dengan penekanan pada kata pop. Laidback dan ceria, Around the World cukup asyik untuk disimak. Yang mungkin disebabkan oleh komposisinya yang meski ringan namun tidak terdengar begitu cheesy. Single dirilis pada tanggal 21 November. (8/10)

apl.de.ap feat. Damien Leroy (Single / Interscope) – Going Out
Allan Pineda atau yang lebih dikenal dengan apl.de.ap merilis single paling mutakhirnya yang berjudul Going Out. Personel The Black Eyes Peas ini memang tengah mengerjakan proyek album solonya yang direncanakan rilis awal tahun 2014. Going Out merupakan sebuah pop-dance yang sedikit memasukkan unsur funk. Ritmis dan enerjik, Going Out diset sebagai single pertama untuk album tersebut. Agak mengingatkan akan karya rekannya will.i.am, akan tetapi Going Out memposisikan dirinya sedikit jauh dari EDM. Single dirilis pada tanggal 29 Oktober. (8/10)

Cover Drive (EP. Liming in Limbo / Polydor) – Welcome to Me
Saat ini band pop asal Barbados, Cover Drive, tengah mengerjakan album keduanya. Namun, mereka tak ingin membuat para pendengar menunggu lama dengan merilis EP pertama mereka yang berjudul Liming in Limbo. Welcome to Me merupakan lagu pembuka untuk EP tersebut yang juga mencakup single Lovesick Riddim yang telah dirilis sebelumnya. Masih berbau reggae, Welcome to Me terdengar lebih simpel dengan memanfaatkan istrumen yang lebih organis. EP dirilis pada tanggal 13 Desember. (8/10)

Pixie Lott (Alb. Pixie Lott / Mercury) – Heart Cry
Setelah bermain-main dengan pop ringan dalam album keduanya, Young Foolish Happy, tampaknya Pixie Lott ingin kembali ke semangat eklektiknya. Simak saja Heart Cry yang merupakan single promosi untuk album ketiganya, sebuah self-titled. Memadukan retro-pop dan soul, Heart Cry memamerkan vokal Pixie Lott yang istimewa dengan cukup maksimal. Viideo musiknya premier di Vevo pada tanggal 17 Desember. (8/10)

Info Daftar Lagu Barat Terbaru 25 Desember 2013 thanks to CD, Sony Music Indonesia, Universal Music Indonesia, Warner Music Indonesia, dll.



share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 17.01 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar